LAN atau Local Area Network adalah sebuah jaringan kecil yang terdiri dari 2 komputer atau lebih, yang saling terkoneksi satu sama lain.
Jaringan komputer yang berada di sebuah kantor, sekolah, rumah, biasanya dikategorikan sebagai jaringan LAN.
Di jaringan lokal kita, terdapat satu protokol yang sering digunakan yaitu Ethernet. Teknologi inilah yang kita gunakan untuk LAN berbasis kabel. Ethernet adalah sebuah standart yang dibuat oleh IEEE (Institute of Electrical and Electronics Engineers) yang mendeskripsikan tentang protokol, pengkabelan, connector, dan lain lain.
SOHO LAN
SOHO (Small Office Home Office) LAN adalah yang paling populer dikalangan masyarakat. SOHO LAN sering kita jumpai dipakai di internet rumahan untuk berbagi file antar komputer. Biasanya kabel yang digunakan adalah kabel UTP (Unshielded Twisted Pair).
Disamping koneksi kabel, biasanya juga terdapat koneksi wireless. Koneksi wireless juga memiliki standart yang dibuat oleh IEEE. Semua yang berbau wireless diawali dengan 802.11.
Kemudian ada router yang digunakan untuk komunikasi dengan internet provider menggunakan teknologi DSL, Fiber, Satelit, 4G/LTE, dll. Kita sering menyebut perangkat ini router, tetapi pada kenyataannya ini adalah router yang terintegrasi dengan switch dan juga access point.
Enterprise LAN
Enterprise sendiri kurang lebih sama seperti SOHO, tetapi memiliki skala yang lebih besar. Dan mungkin terdapat ratusan device yang terkoneksi ke jaringan.
Contoh di jaringan yang memiliki beberapa lantai, disetiap lantai pasti akan ada switch yang menghubungkan perangkat perangkat seperti komputer, printer, dan access point.
Enterprise LAN
Enterprise sendiri kurang lebih sama seperti SOHO, tetapi memiliki skala yang lebih besar. Dan mungkin terdapat ratusan device yang terkoneksi ke jaringan.
Contoh di jaringan yang memiliki beberapa lantai, disetiap lantai pasti akan ada switch yang menghubungkan perangkat perangkat seperti komputer, printer, dan access point.
Dan setiap switch yang berada di setiap lantai akan terhubung ke Switch Inti (Core). Untuk redudansi dan besar bandwidth yang bisa dilewatkan, biasanya disini kita gunakan beberapa kabel untuk menghubungkan antar switch.
Comments
Post a Comment